-->

POSISI BAHASA INGGRIS SEBAGAI FOREIGN LANGUAGE MENGHAMBAT BANGSA KITA UNTUK MENGUASAI BAHASA INGGRIS


Di Indonesia, posisi Bahasa Inggris adalah sebagai bahasa asing(foreign language) sehingga pembelajaran Bahasa Inggris tidak memberikan kesempatan kita untuk berkembang. Lingkungan tidak mendukung untuk menguasai Bahasa Inggris secara aktif. Bahasa Inggris dipelajari lebih menekankan pada text-book, penguasaan bahasa tulis dan lebih mengarah ke tata bahasa(grammar). Berapa lamapun kita belajar Bahasa Inggris akan terasa sulit karena tidak ada dukungan lingkungan yang mendukung kita untuk berkembang. Bahasa Inggris kita hanya ada di lingkungan sekolah dan lembaga pendidikan. Ketika kita lulus dari pendidikan baik formal maupun non-formal kita akan jarang menggunakan bahasa tersebut sehingga seperti peribahasa mengatakan pisau yang lama tidak digunakan dan diasah akan tumpul.

Bahasa Inggris, TIK
Bahasa Komputer adalah Bahasa Inggris


Belajar bahasa pada hakikatnya adalah untuk tujuan komunikatif artinya kita dapat menggunakan bahasa tersebut baik secara aktif maupun pasif. oral and written. Status Bahasa Inggris yang hanya sebagai foreign language tidak akan pernah memberikan kita kemampuan maksimal Bahasa Inggris. kurikulum, baik di sekolah-sekolah maupun di kursus-kursus Bahasa Inggris memang bagus dan memberikan kesempatan setiap individu untuk berkembang namun di negara kita ini tidak memberikan kesempatan dan lingkungan yang mendukung. Seharusnya pemerintah dapat belajar dari negara-negara seperti Malaysia, Singapura dan India. Negara-negara tersebut warga negaranya memiliki kemampuan Bahasa Inggris di atas kita. Bahasa Inggris di negara mereka merupakan bahasa pokok setelah bahasa pribumi/asli mereka. Mereka menjadikan Bahasa Inggris untuk digunakan sebagai bahasa negara. Dengan dijadikannya Bahasa Inggris Bahasa negara maka negara tersebut memberikan kesempatan kepada warganya untuk berkembang, untuk dapat menggunakan bahasa itu selain bahasa pribumi. Bahasa akan dapat berkembang dan cepat dikuasai manakala kita membiasakan diri dengan bahasa tersebut. karena yang terpenting dari mempelajari suatu bahasa adalah agar supaya kita dapat menerapkan dan mengaplikasikannya di dalam kehidupan sehari-hari. Bahasa akan terasa sulit dan stuck manakala hanya tinggal sebagai text-book, teori saja tanpa pernah digunakan.

Solusi agar supaya Bahasa Inggris cepat dikuasai dalam arti warga negara Indonesia bisa berbahasa Inggris secara aktif adalah dengan menjadikan Bahasa Inggris tersebut bagian dari Bahasa negara(state language) setelah Bahasa ibu(bahasa daerah) dan Bahasa Indonesia. Dengan cara ini maka negara memberikan peluang, kesempatan dan lingkungan yang mendukung bagi warga negaranya untuk berkembang, untuk menggunakan Bahasa Inggris secara real dalam kehidupan sehari-hari. Belajar bahasa apa saja termasuk Bahasa Inggris akan lebih mudah dan cepat apabila dibiasakan dalam kehidupan sehari-hari. Pada akhirnya Bahasa Inggris tidak hanya bersifat teoritis saja, hanya ada di lingkungan sekolah saja. Akan ada kontinuitas pembelajaran Bahasa bagi siswa karena setelah mereka lulus dari sekolah mereka akan tetap menggunakan Bahasa Inggris. Kita berharap supaya bangsa kita tidak tertinggal dengan negara-negara lain terutama negara tetangga kita yang sudah menjadikan Bahasa Inggris sebagai bahasa komunikasi negara. Dengan bekal kemampuan Bahasa Inggris tersebut menjadi modal penting bagi bangsa kita untuk menghadapi tantangan global(global challenges) yang semakin tidak menentu.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "POSISI BAHASA INGGRIS SEBAGAI FOREIGN LANGUAGE MENGHAMBAT BANGSA KITA UNTUK MENGUASAI BAHASA INGGRIS"

Post a Comment

Maturnuwun geh sampun komentar ten blog kulo

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel